SAMARINDA- Musibah kebakaran di Kota Samarinda kembali terjadi, kini kobaran api membumbung tinggi berasal dari kompleks Pasar Segiri Samarinda, Kelurahan Sidodasi Kecamatan Samarinda Ulu, Sabtu (10/9/2024) sekitar Pukul 21.45 WITA.
Maman (38) salah satu pedagang yang sedang bersantai tak jauh dari lokasi sumber api mengatakan jika dirinya mendengar seperti suara kembang api sebelum api langsung membesar dan melahap petak-petak di Pasar Segiri.
“Berapa kali terdengar suara itu, hilang lalu terdengar lagi tak lama suara letusan kecil langsung api membesar,” ungkap Maman di lokasi kejadian.
Dirinya yang panik bergegas mencari bantuan sambil berteriak minta tolong. Tak berselang lama bantuan mulai berdatangan dan berjibaku menguasi kobaran api.
“Sepertinya kobaran api itu bersumber dari aliran listrik, karena kalau pagi kita lihat dari sini banyak kabel semerawut di bawah ini,” tambahnya
Dari pantauan wartawan Saranarepublika.com di lokasi kejadian sekitar 40 menit kobaran api dapat dikuasai.
Kepala Dinas Pemadam kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kota Samarinda, Hendra AH mengatakan sedikitnya 11 petak kios pedagang luluh lantak.
“Bangunan rata-rata berbahan dasar kayu,” ucap Hendra.
7 fire tangki dari 3 posko komando dikerahkan, banyaknya masyarakat yang menonton menyulitkan petugas dalam melakukan penangan.
“Proses pemadaman kurang lebih satu jam, dugaan sementara korsleting listrik,” tukasnya. (Ps/Sr)